var id = "d3b932cbd4ba4e02e8b4dc8bf750ad647ffc23b6"; class="post-template-default single single-post postid-5453 single-format-standard kentooz" id="top">

Obyek Wisata Terbaik Keluarga di Bali

Di Content Placement, Wisata 1303 views
Cara Menghasilkan Uang USD 50 Perhari

Tempat Wisata di BaliRizkyzone.com – Tiap tahunnya, Pulau Bali dikunjungi oleh jutaan turis yang berasal dari dalam maupun luar negeri. Pulau ini memang dikenal sebagai salah satu surga dunia bagi para turis asing karena memiliki pemandangan yang menawan. Oleh karena itu, banyak pula tempat wisata di Bali yang dirancang mengikuti budaya luar negeri untuk memfasilitasi para turis asing. Namun bagi Anda yang kebetulan datang ke Pulau Bali bersama keluarga, maka harus bisa memilih tempat-tempat wisata yang lebih bijak sehingga putra-putri Anda tidak akan terganggu dengan pemandangan yang akan dijumpainya. Berikut ini telah dihimpun beberapa objek wisata di Bali yang sangat cocok dikunjungi bersama keluarga.

Daftar Isi Artikel

Tempat Wisata Di Bali untuk Liburan Keluarga

Tempat wisata di Bali mungkin ada ratusan jumlahnya, namun sedikit sekali yang menyediakan wahana untuk bisa dikunjungi bersama keluarga. Beberapa tempat wisata di bawah ini mungkin bisa menjadi rekomendasi bagi Anda dan keluarga.

1. Waterboom Bali

Waterboom Bali mungkin menjadi salah satu tempat wisata yang paling cocok dikunjungi bersama keluarga ketika berkesempatan mengunjungi Pulau Dewata. Tempat wisata di Bali yang satu ini merupakan taman air yang dilengkapi dengan berbagai wahana kelas dunia seperti boogie ride, pipe line dan fantastic. Waterboom Bali memiliki luas sekitar 3,8 hektar dengan standar keamanan internasional, sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan putra putri Anda yang sedang bermain air. Taman rekreasi air di Bali ini mulai beroperasi pada pukul 9 pagi hingga jam 6 sore dan buka setiap hari kecuali ketika perayaan Hari Raya Nyepi.

2. Bali Safari and Marine Park

Apabila sekiranya putra putri Anda adalah pecinta binatang, maka Bali Safari and Marine Park bisa menjadi salah satu tujuan tempat wisata di Bali berikutnya. Di tempat rekreasi ini, Anda berkesempatan untuk melihat berbagai hewan langka yang berasal dari seluruh dunia. Terdapat lebih dari 60 jenis hewan dan 400 ekor binatang yang hidup dalam kebun binatang ini. Selain melihat binatang dari jarak dekat, putra putri Anda juga berkesempatan menyaksikan berbagai atraksi seperti mandi gajah di taman Ganesha. Jika menginginkan membeli berbagai merchandise berupa boneka hewan dan sebagainya, bisa mengunjungi Peken Bali yang masih berada di area Bali Safari and Marine Park.

3. Pulau Penyu Bali, Tanjung Benoa

Berkunjung ke Tanjung Benoa tidak lengkap apabila tidak menyeberang ke Pulau Penyu. Hanya menempuh perjalanan kurang lebih 30 menit dengan perahu motor, Anda akan sampai ke Pulau Penyu. Di Pulau tersebut, Anda dan keluarga akan diajak berkeliling untuk melihat penangkaran penyu dan berbagai hewan lain seperti ular dan burung kakak tua. Selain melihat-lihat, Anda juga bisa berfoto dengan memegang hewan-hewan tersebut, tentunya dalam pengawasan sang pawang. Tempat wisata di Bali yang satu ini nampaknya sangat cocok untuk memperkenalkan dunia hewan kepada. Buah hati Anda.

4. Menyaksikan Tari Kecak di Uluwatu Bali

Bali memang masih kental dengan budaya dan adatnya. Tidak heran apabila masyarakat di sana mahir dalam mementaskan tarian-tarian kesenian khas Bali seperti Tari Barong, Tari Pendet dan yang paling terkenal adalah Tari Kecak. Sebenarnya ada beberapa lokasi yang biasa menampilkan Tari Kecak, namun salah satu yang paling terkenal dan indah adalah di Uluwatu. Wisata ini memang lebih cocok apabila putra-putri Anda sudah berusia lebih dari 10 tahun. Mengajak keluarga menyaksikan tari kecak bukanlah hal yang buruk karena dengan cara ini, Anda bisa menanamkan kepada mereka untuk mencintai budaya dalam negeri.

Itulah tadi beberapa tempat wisata di Bali yang bisa dikunjungi bersama keluarga. Selain terdapat beberapa wahana permainan, berbagai tempat wisata di atas juga dilengkapi dengan wisata edukasi sehingga putra-putri Anda dapat bersenang-senang sekaligus belajar mengenal hal baru. Satu yang harus Anda ingat apabila mengajak keluarga terutama anak-anak ketika berwisata adalah selalu awasi dengan baik agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu, ajarkan juga kepada mereka untuk selalu menjaga kebersihan tempat wisata dengan tidak merusak fasilitas ataupun membuang sampah sembarangan.

Pencarian Terkait

Tags: #Informasi #Tempat Wisata

author
Penulis: 
3 Tips Memilih Hunian di Daerah Jakarta Timur
3 Tips Memilih Hunian di Daerah Jakarta Timur
3 Tips Memilih Hunian di Daerah Jakarta
Baca Juga×

Top